No student devices needed. Know more
10 questions
(1) Menurut beberapa pengembang, pengembang agrobisnis dan agroindustri merupakan tuntutan perkembangan logis. (2) Pengembang telah dilanjutkan sebagai wujud kesinambungan penganekaragaman dan pengalaman pertanian. (3) Telah pula dilaksanakan pengembangan di beberapa wilayah. (4) Hasil yang dicapai mengesankan dan memuaskan.
Kalimat pernyataan di atas yang berupa opini terdapat pada nomor ….
(1) dan (4)
(1) dan (3)
(2) dan (3)
(1) dan (2)
(3) dan (4)
(1) Pemkot Depok telah menertibkan 700 Pedagang Kaki Lima (PKL) yang menggelar dagangannya di pinggir jalan. (2) Hal ini dinilai sebagai penyebab kemacetan. (3) Di samping itu, keberadaan PKL juga dianggap menimbulkan kesan semrawut. (4) Penertiban yang berlangsung tanggal 26 Desember itu disambut dengan senang oleh para pengguna jalan.
Dua kalimat pendapat pada teks tersebut ditandai dengan nomor ....
(1) dan (2)
(1) dan (4)
(2) dan (3)
(3) dan (4)
(2) dan (4)
Arikel 1
Indonesia punya menu ayam goreng yang rasanya sangat lezat. Yaitu, ayam goreng kalasan. Ayam goreng kalasan ini rasanya sangat gurih. Ada bumbu kriuk yang selalu setia menemani ayam goreng kampung ini. Salah satu perbedaan yang paling penting ayam goreng Kalasan menggunakan ayam kampung. Ayam Kalasan ini dimasak dengan aneka rempah khas Indonesia. Pasti lebih sehat karena tanpa penyedap rasa yang berlebihan.
Arikel 2
Rendang adalah masakan tradisional bersantan dengan daging sapi sebagai bahan utamanya. Masakan khas dari Sumatera Barat ini sangat digemari semua kalangan. Tidak saja masyarakat Indonesia bahkan luar negeri pun menggemarinya. Selain daging sapi, rendang juga menggunakan kelapa. Rendang menggunakan bumbu khas Indonesia. Bumbu tersebut yaitu cabai, lengkuas, serai, bawang dan aneka bumbu lain.
Persamaan ide kedua artikel tersebut adalah ...
Masakan Indonesia yang digemari masyarakat luar negeri
Masakan yang tidak menggunakan penyedap rasa.
Masakan-masakan khas Indonesia
Wisata Indonesia
Makanan pengunggah selera
Cermatilah paragraf berikut dengan saksama!
Mengonsumsi buah dan sayur lebih dari lima porsi setiap harinya terbukti berguna menjaga kesehatan. Studi terbaru menyebutkan sayur dapat mencegah kematian akibat penyakit jantung, stroke, dan kanker.
Penelitian yang dilakukan tim ilmuwan dari University College London (UCL) di London, Inggris ini merekomendasikan untuk mengonsumsi hanya lima porsi buah dan sayuran setiap hari ternyata tidaklah cukup. Paling tidak, kita musti melahap tujuh porsi buah dan sayuran segar setiap harinya, terutama produk sayuran-sayuran. Studi yang dilansir laman The Guardian juga menyarankan untuk menyantap buah kalengan, berseberangan dengan mereka yang meyakini bahwa kebiasaan tersebut termasuk sehat
Tujuan isi artikel tersebut memberitahu kepada pembaca bahwa . . . .
Menyarankan untuk mengonsumsi buah dalam kesehatan minimal lima
Mengonsumsi buah dan sayur setiap harinya penting menjaga kesehatan
Sayur minimal lima porsi setiap hari dikonsumsi
Menyarankan untuk makan buah dan sayuran setiap hari selesai makan
Mengonsumsi buah setiap harinya penting menjaga kesehatan
Cermati isi paragraf berikut!
(1) Saya sekarang setiap hari menyempatkan membaca buku, terutama membaca buku sastra. (2) Manfaat yang dihasilkan dari sebuah proses membaca karya sastra dapat dirasakan langsung oleh penikmat sastra. (3) Menurut saya sebuah karya sastra mempunyai andil besar dalam menyebarkan manfaat bagi diri lewat keindahannya. (4) Bukan sebaliknya, menyebarkan keindahan yang melenakan dan tidak membawa gerak perubahan karena sastra lahir dari kejernihan jiwa, dan perasaan seseorang. (5) Oleh sebab itu, manfaat tersebut dapat dirasakan antara lain: melembutkan perasan dan hati, memberi kesadaran akan kebenaran hidup, kegembiran dan pengobat kegelisahan hati, memberikan penghayatan mendalam, dan yang paling penting lagi menjadikan manusia berbudaya dan peka lingkungan
Kalimat fakta dalam paragraf tersebut, terdapat pada nomor….
(1)
(2)
(3)
(4)
(5)
Cermatilah teks berikut
(1) Perempuan memang paling rentan terhadap anemia, terutama anemia karena kekurangan zat besi. (2) Darah memang sangat penting bagi perempuan, terutama pada saat hamil zat besi itu dibagi dua, yaitu bagi si ibu dan janinnya. (3) Apabila si ibu anemia, bisa terjadi abortus, lahir prematur, dan juga kematian ibu melahirkan. (4) Padahal, kita ingat, di Indonesia, angka kematian ibu melahirkan dan kematian bayi masih cukup tinggi. (5) Bahkan, bagi janin, zat besi juga dibutuhkan, terutama juga ada kaitannya dengan kecerdasan.
Contoh istilah dalam cuplikan teks tersebut adalah….
Anemia, zat besi, bayi
Prematur, anemia, zat besi
Kematian, kecerdasan, anemia
Darah, anemia, hamil
Melahirkan, bayi, hamil
Cermatilah teks berikut!
Olahraga sangat membantu pertahanan tubuh agar terhindar dari berbagai penyakit. Rajin berolahraga, antara lain, membuat kita dapat tidur nyenyak. Olahraga juga membuat kita menjadi orang yang selalu ceria sehingga terhindar dari berbagai macam penyakit termasuk kanker.
Pendapat yang dapat mewakili pernyataan itu adalah….
Orang yang terkena kanker pasti tidak pernah berolahraga.
Sebelum tidur, seseorang harus banyak berolahraga.
Kanker merupakan penyakit yang disebabkan oleh kurang tidur.
Rajin berolahraga sudah pasti terbebas dari kanker.
Berolahraga dapat menghindarkan kita dari berbagai penyakit.
Cermatilah teks berikut!
Tentunya, penanganannya itu perlu disertai pembenahan di sana-sini, terutama kewenangan dari pihak-pihak terkait yang selama ini terkesan tumpang tindih, baik itu antarkementerian, antardirjen, maupun kewenangan pemerintah pusat dengan daerah.
Berdasarkan istilah yang digunakannya, cuplikan artikel tersebut bertopik tentang….
Pendidikan
Politik
Pemerintahan
Ekonomi
Kekuasaan
Cermatilah paragraf berikut dengan saksama!
Survey Badan Pusat Stastistik di Indonesia pada tahun 2013 menunjukkan, orang Indonesia paling gemar menonton telivisi, yakni sekitar 91,68 persen,” kata Hamid. Sebelumnya, pada 12–13 November 2015, diselenggarakan pelatihan bagi 68 guru dari 33 propinsi mengenai buku pengenalan terhadap jasa keuangan itu. Para peserta pelatihan juga berlatih menggunakan permainan Sikapi uangmu, sebagai penerapan melalui permainan pengenalan produk dan jasa keuangan. Diharapkan, siswa dapat bermain sambil balajar
Kata yang tepat untuk memperbaiki kata yang tidak baku dalam paragraf tersebut adalah….
Survai, televisi, propinsi
Survei, televisi, provinsi
Survei, telipisi, propinsi
Survey, telivisi, provinsi
Survei, televisi, propinsi
Bacalah paragraf berikut dengan seksama!
Tahun 2005, Maret, posisi Tugu Khatulistiwa dikoreksi kembali oleh tim dari BPPT yang berkerja sama dengan Pemerintah Kota Pontianak secara satelit. Ternyata, terdapat perbedaan ±117 m dari posisi yang asli ke arah selatan Khatulistiwa. Perbedaan itu terjadi karena faktor akurasi alat dan cara yang digunakan pada waktu dulu dan sekarang. Menurut ahli geologi, bumi itu mengalami pergeseran secara alami sebanyak ± 1 mm, apalagi kalau terjadi gempa akan semakin besar pergeserannya
Arti istilah akurasi sesuai dengan isi teks tersebut adalah ....
Kebenaran
Kesalahan
Kedudukan
Ketepatan
Kecepatan
Explore all questions with a free account