20 questions
Apa konsep dasar yang mendukung pengakuan atas kerugian kontinjen?
Substansi mengungguli bentuk
Konsistensi
Matching
Kehati-hatian (conservatism)
Bila metode ekuitas dipergunakan untuk mencatat investasi dalam saham biasa, mana hal berikut ini yang akan mempengaruhi laporan penghasilan investor..
Perubahan Nilai Pasar atas saham biasa investee: YA, Dividen Kas dari investee: YA
Perubahan Nilai Pasar atas saham biasa investee: YA, Dividen Kas dari investee: TIDAK
Perubahan Nilai Pasar atas saham biasa investee: TIDAK, Dividen Kas dari investee: YA
Perubahan Nilai Pasar atas saham biasa investee: TIDAK, Dividen Kas dari investee: TIDAK
Dalam menyiapkan laporan arus kas untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 20x4, PT Rico memiliki data berikut ini (semua angka dalam Rp.juta) untuk laporan arus kas pada tanggal 31 Desember 20x4: Keuntungan dari penjualan peralatan (6.000) Penerimaan kas dari penjualan peralatan 10.000 Pembelian Surat Utang (bond) PT ABC (nilai par 200.000) (180.000) Amortisasi diskonto bond 2.000 Dividen yang diumumkan (45.000) Dividen yang dibayar (38.000) Penerimaan dari penjualan Treasury stock (nilai tercatat 65.000) 75.000 . Berapa nilai yang harus dilaporkan sebagai kas bersih untuk aktivitas investasi dalam laporan PT Rico?
170.000
176.000
188.000
194.000
Surat penugasan audit (engagement letter) kemungkinan akan termasuk berikut ini...
Pernyataan manajemen atas tanggung jawabnya untuk memelihara pengendalian iternal yang efektif
Penilaian awal auditor atas faktor risiko atas kesalahan (misstatement) yang timbul dari kecurangan atas pelaporan keuangan
Untuk mengingatkan bahwa manajemen bertanggung jawab atas tindakan melanggar hukum yang dilakukan oleh karyawan
Permintaan ijin untuk menghubungi penasihat hukum (lawyer) klien untuk mendapatkan bantuan dalam mengidentifikasi tuntutan dan perkara hukum
Mana prosedur audit berikut ini yang memberikan bukti audit yang paling bisa dipercaya...
Melakukan tanya jawab dengan staff internal audit perusahaan secara pribadi
Melakukan inspeksi purchase order klien yang telah dinomori terlebih dahulu yang disimpan oleh bagian hutang
Prosedur analitik yang dilakukan oleh auditor atas neraca percobaan entitas
Melakukan inspeksi atas rekening koran (bank statement) yang diperoleh secara langsung dari institusi keuangan perusahaan
Dalam melakukan pengujian saldo aset tetap, seorang auditor mungkin melakukan pengujian terhadap penambahan aktiva tetap yang tercantum dalam daftar aktiva tetap. Prosedur ini didesain untuk memperoleh bukti sehubungan dengan asersi manajemen berikut ini...
Keberadaan atau kejadian: YA, Penyajian dan pengungkapan: YA
Keberadaan atau kejadian: YA, Penyajian dan pengungkapan: TIDAK
Keberadaan atau kejadian: TIDAK, Penyajian dan pengungkapan: YA
Keberadaan atau kejadian: TIDAK, Penyajian dan pengungkapan: TIDAK
Laporan akuntan yang menyatakan pendapat atas pengendalian internal suatu entitas harus menyatakan bahwa...
Hanya pengendalian dimana akuntan bermaksud untuk mempercainya akan direview, diuji dan dievaluasi
Pengujian telah dilakukan sesuai dengan standard yang dibuat oleh IAPI
Pemahaman dan evaluasi atas pengendalian internal telah dilakukan sesuai dengan standar auditing yang diterima umum
Distribusi laporan hanya terbatas untuk digunakan oleh manajemen, dewan direksi dan dewan komisaris
Akta pendirian, Buku pedoman akuntansi, kontrak-kontrak, notulen rapat merupakan isi kertas kerja untuk kelompok...
Permanent File
Semi permanent File
Correspondence File
Current File
Berikut adalah kriteria yang digunakan oleh Akuntan Publik dalam melakukan Pemeriksaan Akuntansi...
Standar Akuntansi Keuangan
Standar Profesional Akuntan Publik
Peraturan yang ditetapkan pemerintah
Anggaran Perusahaan
Obyek pemeriksaan akuntan publik dalam penugasan untuk tujuan umum adalah...
Struktur pengendalian Intern yang berlaku dalam perusahaan klien
Catatan Akuntansi Klien
Laporan Keuangan Klien
Neraca yang dihasilkan oleh catatan akuntansi klien
Dasar pemikiran yang melandasi penyusunan kode etik bagi setiap profesi adalah...
Untuk memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh pemerintah
Menuruti prinsip akuntansi yang lazim (Standar Akuntansi Keuangan)
Menuruti Standar Profesional Akuntan Publik
Kebutuhan akan kepercayaan masyarakat atas mutu jasa profesi
Berikut ini adalah keadaan yang menyebabkan auditor independen tidak dapat memberikan pendapat wajar tanpa pengecualian, kecuali...
Auditor tidak bebas dalam hubungan dengan kliennya
Prinsip akuntansi berterima umum diterapkan secara konsisten dengan tahun sebelumnya
Terdapat ketidakpastian yang luar biasa sifatnya, yang mempunyai dampak material terhadap laporan keuangan auditan
Auditor tidak dapat melaksanakan audit sesuai dengan standar auditing
Auditor akan memberikan pendapat wajar dengan pengecualian, dalam keadaan...
Lingkup audit sangat dibatasi oleh kliennya
Lingkup audit dibatasi oleh keadaan
Perapan prinsip akuntansi berterima umum yang tidak konsisten
Adanya ketidak pastian yang luar biasa yang mempunyai dampak terhadap informasi yang disajikan dalam laporan keuangan auditan
Jika setelah melaksanakan audit, seorang auditor mengetahui bahwa laporan keuangan kliennya tidak wajar, maka ia akan memberikan...
No Opinion
Adverse Opinion
Disclaimer Opinion
Qualified Opinion
Berikut ini adalah kondisi yang menyebabkan auditor independen menyatakan tidak memberikan pendapat, kecuali..
Pembatasan yang luar biasa terhadap lingkup audit
Penerapan prinsip akuntansi yang berterima umum yang tidak konsisten
Auditor independen tidak bebas dalam hubungannya dengan kliennya
Adanya ketidakpastian yang sangat luar biasa sifatnya
Konsisten diungkapkan oleh auditor dalam paragraf pendapat laporan audit jika...
Dalam periode yang diaudit terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi daya banding laporan keuangan dengan laporan keuangan periode akuntansi sebelumnya
Dalam periode akuntansi yang diaudit terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi daya banding laporan keuangan dengan laporan keuangan periode-periode akuntansi sebelumnya
Dalam periode akuntansi yang diaudit terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi daya banding laporan dengan laporan keuangan tiga periode akuntansi sebelumnya
Dalam periode akuntansi yang diaudit terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi daya banding laporan dengan laporan keuangan periode akuntansi sesuai dengan pertimbangan auditor independen
Dalam periode akuntansi yang diaudit terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi daya banding laporan dengan laporan keuangan periode akuntansi sesuai dengan pertimbangan auditor independen...
Pendapat auditor diberikan setelah auditor melaksanakan audit
Objek audit adalah catatan akuntansi klien
Tanggungjawab atas kewajaran laporan keuangan adalah ditangan klien
Laporan keuangan merupakan objek yang diaudit oleh auditor
Manakah diantara bukti dokumen berikut ini yang kompetensinya paling tinggi..
Faktur penjualan
Jawaban konfirmasi yang diterima oleh auditor dari debitur klien
Bukti kas keluar
Faktur dari pemasok yang disimpan dalam arsip klien
Tujuan auditor menerima surat representasi manajemen adalah...
Untuk menggantikan prosedur audit yang seharusnya dilakukan oleh auditor publik
Untuk memperoleh pengakuan auditor mengenai kejujuran manajemen dalam menyajikan informasi keuangan dalam laporan keuangan perusahaan
Untuk memperoleh bukti audit yang kompeten mengenai informasi yang dicantumkan dalam surat representasi manajemen
Untuk menyadarkan manajemen bahwa tanggung jawab kewajaran laporan keuangan ada di tangan manajemen
Manakah diantara pernyataan mengenai prosedur audit ”observasi” di bawah ini yang benar...
Digunakan untuk mengumpulkan bukti dokumenter
Contoh dari prosedur audit ini adalah footing terhadap jurnal penjualan
Merupakan pemeriksaan secara rinci terhadap dokumen atau mengenai kondisi fisik sesuatu
Merupakan prosedur audit yang auditor melihat atau menyaksikan pelaksanaan suatu kegiatan